Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Saung Padi, Tempat Kuliner Bernuansa Alam Di Desa Karangrejo Kecamatan Kerjo Kabupaten Karanganyar

Karanganyar, Saung padi adalah tempat kuliner bernuansa alam di Desa Karangrejo Kecamatan Kerjo Kabupaten Karanganyar, destinasi bersilat lidah yang satu ini menawarkan pemandangan yang instagramable dengan view keindahan alam yang ruaaar biasaah.


Sore hari sambil menunggu Sunset adalah waktu yang paling berjubel karena memang ketika senja mulai menampakkan keindahannya seakan tak henti-hentinya mata memandang.

Saung padi dengan konsep back to nature dan berbeda dengan tempat kuliner lainnya di wilayah kecamatan kerjo. Tempat kuliner ini beralamat di dukuh Karangrejo RT 01/03 desa Karangrejo, kecamatan Kerjo, kabupaten Karanganyar.

Tempat kuliner yang memanfaatkan tepi area persawahan ini sudah berjalan kurang-lebih 3 -4 tahun, ketika pandangan kalian ke arah  tenggara maka kalian akan disuguhi eloknya mahakarya yang disuguhkan Gunung lawu, ketika  pandangan kalian menengok ke arah barat kalian akan dimanjakan dengan hamparan persawahan  yang hijau bersinarkan semburat mega dikala sore seakan selaras dengan pandangan kalian yang mengarah ke doi yaang sedang asik menghabiskan berbagai hidangan yang sudah dipesan.

"Alhamdulillah saung selalu ramai, karena memang lain daripada yang lain", ungkap pak Sulardi pengelola saung padi.


"Awal mulanya kami berdiskusi dipertemuan kelompok tani bagaimana caranya agar masyarakat di sini bisa berkumpul, ngobrol, bertukar pengalaman, ngopi bareng tentunya setelah melalui berbagai pembicaraan akhirnya disepakati dibuatlah saung padi, dan Alhamdulillah sambutan dari masyarakat positif dan luarbiasa, ungkap bapak Fahrudin kepala desa Karangrejo.

"Tempat yang romantis dikala menunggu sunset, makanan/minumannya juga pas di kantong anak muda 
" tutur Iqbal

Tak banyak ditemui tempat kuliner dengan konsep seperti ini pastinya akan menjadi tempat legendaris yang menyimpan banyak kenangan, ungkap Antok warga Karanganyar.

Saung ini biasanya buka dari setelah ashar sampai jam 00.00 menyesuaikan situasi, kondisi dan logistik ungkap pak Sulardi menambahkan.

Dalam pantauan deticku.com tempat kuliner selalu full sampai tim kami harus kesana kemari berjalan photo-photo sambil menunggu yang lain meninggalkan tempat duduknya.

Jika kalian masih bingung tempat kuliner ini kalian bisa Googling ataupun jika kalian nekat ketika sudah berada di kantor kecamatan Kerjo kalian bisa bertanya warga sekitar pasti kalian akan menemukan saung padi/tempat kuliner tersebut. Aft/grh


Posting Komentar untuk "Saung Padi, Tempat Kuliner Bernuansa Alam Di Desa Karangrejo Kecamatan Kerjo Kabupaten Karanganyar"